Pimpin Rakor, Camat Mamajang: Data DTKS Acuan Pemberian Bantuan Sosial

MAKASSAR – Selasa 29 Agustus 2023. Pemerintah Kecamatan Mamajang menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) bersama Dinas Sosial (Dinsos) Makassar, di Ruang Kerja Camat.

Camat Mamajang, M Ari Fadli memimpin langsung rapat tersebut. Dihadiri seluruh lurah lingkup Kecamatan Mamajang.

Juga hadir Kepala Seksi Pemberdayaan Masyarakat dan Kesejahteraan Sosial dan Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban Kecamatan Mamajang.

Menurut Ari Fadli, rapat kali ini mempertegas soal pemuktahiran data DTKS. Itu perlu dilakukan karena sifatnya dinamis.

“DTKS sendiri merupakan data yang dijadikan sebagai acuan dalam pemberian bantuan sosial kepada masyarakat dengan ketentuan tertentu,” sebutnya.

Tidak jauh berbeda yang disampaikan Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos Makassar, Andi Rahmat.

Dia bilang, data DTKS sewaktu-waktu bisa berubah. Sehingga diharapkan kesesuaian kondisi di lapangan.

“Data tersebut menjadi acuan program pemerintah dalam penanggulangan kemiskinan melalui bantuan sosial,” jelasnya. (***)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here